14 September 2016

Menangislah

Menangislah untuk kesempatan-kesempatan yang kau lewatkan
Untuk beberapa pilihan besar yang keliru
Untuk runtukan kepada dirimu sendiri
Untuk orang-orang terkasih yang meninggalkanmu
Untuk teman yang hanya memanfaatkanmu
Untuk pilu yang susah payah kau sembunyikan dibalik sungginganmu itu
Untuk pura-pura tegar yang ternyata melelahkan
Untuk marahmu yang tertahan di tenggorokan
Untuk hidup yang menurutmu tak adil
Untuk semua hal yang menyakiti dirimu

Menangislah..
Lalu, lanjutkan kembali hidupmu. Sebab, beberapa masalah memang tak butuh penyelesaian. Ia hanya perlu pelampiasan. Beberapa masalah tak butuh teman bicara, ia hanya butuh pilu semalam.


© SEPATAH KATA
Maira Gall